SIMBOLIS : Ketua SH Terate Ranting Kepohbaru, Kangmas Abdul Majid, sedang memberikan bonus uang kepada atlet sebagai wujud apresiasi atas keberhasilannya menjadi juara umum 3.
Shteratebojonegoro.com – Organisasi Persaudaraan Setia Hati Terate (SH Terate) Ranting Kepohbaru, Cabang Kabupaten Bojonegoro, menggelar tasyakuran dan pemberian apresiasi kepada atlet, pelatih atlet, serta team official pada Jum’at 26 Desember 2025 malam di Sekretariat SH Terate Ranting Kepohbaru.
Kegiatan tasyakuran ini dilakukan sebagai wujud syukur atas keberhasilan atlet kontingen Ranting Kepohbaru menyabet juara umum 3 dalam turnamen SH Terate Cup 2025 yang diselenggarakan oleh SH Terate Cabang Bojonegoro di gedung pusat latihan (Puslat) Gantari Kirana pada 21 sampai 24 Desember 2025.
Dengan rincian 12 atlet laga, masuk final 7 atlet, menang final 3 atlet dan kalah di final 4 atlet, jurus baku mengalir juara 3, dan mendapat gelar wasit juri terbaik yaitu atas nama Muhammad Ridwan.
Hadir dalam kegiatan tasyakuran, Ketua SH Terate Ranting Kepohbaru, Kangmas Abdul Majid dan seluruh jajaran pengurus ranting dan warga SH Terate Ranting Kepohbaru.

Ketua SH Terate Ranting Kepohbaru, Kangmas Abdul Majid, menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang luar biasa kepada semua atlet, pelatih, official serta semua yang terlibat dalam memberikan yang terbaik dan membanggakan untuk SH Terate Ranting Kepohbaru.
”Alhamdulillah meraih juara umum 3, patut kami syukuri raihan ini. Tapi jangan cepat puas, kedepannya para atlet agar tetap berlatih dengan sungguh-sungguh untuk persiapan event IPSI yang akan segera digelar,” pesan Kangmas Abdul Majid.
Kangmas Abdul Majid, juga mengucapkan terima kasih kepada para pelatih atlet, serta team official dan semua warga SH Terate se Ranting Kepohbaru yang telah memberikan dukungan dan doa sehingga berhasil meraih juara.
”Terima kasih kami ucapkan kepada pelatih, tim official, karena tanpa kerja kerasnya membimbing para atlet niscaya semua itu dapat dicapai,” tandasnya.
Sebagai wujud apresiasinya, para atlet, pelatih atlet dan official diberikan bonus atas keberhasilannya memboyong medali dalam pertandingan antar ranting ke-19 tahun 2025.(tim humas plat s)

